Majelis Pustaka dan Informasi PDM Kabupaten Sumedang - Persyarikatan Muhammadiyah

Majelis Pustaka dan Informasi PDM Kabupaten Sumedang
Majelis Pustaka dan Informasi PDM Kabupaten Sumedang
.: Kembali ke PDM Kabupaten Sumedang

Homepage

Home

Majelis Pustaka dan Informasi PD Muhammadiyah Sumedang

Era sekarang sudah memasuki era informasi yang serba cepat dan digitalisasi, dengan era yang serba terkomputerisasi Muhammadiyah harus bisa memanfaatkannya secara optimal untuk mengefektifkan alur informasi agar dapat sampai kepada umat. Muhammadiyah dikenal dengna Organisasi Masyarakat islam yang modern dimana bisa memanfaatkan teknologi-teknologi sebagai sarana percepatan pertumbuhan umat Islam khususnya yang berada di Indonesia.

Majelis Pustaka dan Informasi memliki tanggungjawab dalam penggunaan teknologi informasi ini agar cita-cita Muhammadiyah bisa tercapai. Dengan adanya majelis pustaka dan informasi diharapkan agar informasi-informasi yang perlu disebarluaskna kepada umat ataupun kader-kader Muhammadiyah dapat diterima dengan cepat dan aktual.

Pada Muktamar Muhammadiyah yang ke-47, majelis pustaka diberi tugas untuk mewujudkan sistem informasi yang mencakup pengembangan pustaka dan informasi yang unggul, terintengrasi dan masif, sebagai visi pengembangan.

Hari ini Muhammadiyah telah menggunakan berbagai media Informasi seperti Website, Televisi Satelit, Media cetak. Dengan dukungan media tersebut diharapkan semua informasi bisa sampai keseluruh pelosok Indonesia, oleha karena itu disetiap Wilayah, Daerah maupun ranting diharapkan adanya pengelolaan media-media informasi tersebut.

Pimpinan Daerah Kabupaten Sumedang akan ikut serta dalam mewujudkan tugas untuk majelis pustaka dan informasi yang diberikan langsung oleh pimpinan pusat Muhammadiyah. PDM Kabupaten sumedang akan mengoptimalkan media-media informasi yang dituangkan kedalam program kerja majelis pustaka.

 

Ketua MPI PDM Kab. Sumedang

 

Rahmat Taufik Nugraha, ST.


Berita

Agenda

Pengumuman

Link Website